Sunday, February 19, 2012

Wacana Pembubaran FPI

Berita hangat terbaru hari ini tentang Wacana Pembubaran FPI. Informasi mengenai Wacana Pembubaran FPI ini menjadi pembicaraan yang ramai di internet hari ini. Berita Panas membawakan kabar tentang "Wacana Pembubaran FPI" itu kepada Anda.

Wacana Pembubaran FPI



Wacana pembubaran FPI tidak pernah surut. Menyusul penolakan pembukaan Cabang FPI di Kalimantan Tengah, muncul gerakan Indonesia Tanpa FPI. Gerakan ini mendapat dukungan sebagian pengguna twitter Indonesia melalui tagar #indonesiatanpafpi.

Pro dan kontra pembubaran FPI pun berlanjut. Pihak yang pro ingin agar ormas anarkis dibubarkan. Pertanyaannya, mengapa yang jadi sasaran ormas anarkis hanya FPI? Bukankah ormas anarkis di Indonesia ini banyak sekali? Sedangkan, pihak yang anti mengatakan kehadiran FPI masih dibutuhkan.

Harus Sesuai Aturan

Ketua Umum PPP Suryadarma Ali mengatakan wacana pembubaran FPI boleh dilakukan asal sesuai aturan.


"Itu masing-masing ada aturannya. Silahkan proses secara hukum. Kalau memenuhi persyaratan itu bisa dibubarkan," ujar Suryadharma Ali dalam acara Harlah PPP ke-39 di Istora Senayan, Minggu (19/2/2012).

SDA panggilan akrab Suryadharma Ali mengatakan, pada prinsipnya PPP tidak pernah membenarkan adanya tindak kekerasan dalam bentuk apapun yang mengatasnamakan agama.

"Kekerasan atas nama Demokrasi dan pilkada juga. Jadi sekarang ini segala bentuk kekerasan terlihat semakin marak, tidak boleh dilanjutkan. Bukan berarti PPP mendukung ini mendukung itu. Yang kami dukung adalah kebenaran, tidak boleh ada kekerasan," tuturnya.

Suryadharma menyarankan agar FPI meninggalkan bentuk-bentuk kekerasan dalam berdakwah, karena hal itu dianggap akan merugikan pihak lain dan FPI sendiri.

Jangan lupa untuk membagi berita panas ini kepada teman-teman Anda apabila Anda menganggap berita tentang "Wacana Pembubaran FPI" ini penting.

Berita Terkait:

0 comments:

Post a Comment


 

Arsip Kabar Terbaru

Stats

Copyright 2010 Berita Panas. All rights reserved.
Themes by Bonard Alfin | Home Recording | Distorsi Blog | Blog Survei